⭐⭐⭐⭐⭐
Boyolali (RSUDPA) - RSUD Pandan Arang bersama Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Boyolali, Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A), Dinas Pertanian dan RS Assyifa Sambi meriahkan Boyolali Car Free Day (CFD) pada Minggu, 11 Agustus 2024.
Kegiatan Car Free Day berlangsung di dekat Tugu Susu Murni.
Kegiatan ini dibuka dengan senam yang dipandu langsung oleh Instruktur Senam.
Kemudian dilanjutkan penampilan dari OWAH Gerr Band.
Selain itu, RSUD Pandan Arang juga mengadakan pemeriksaan kesehatan, pemeriksaan gula darah, golongan darah, asam urat, kolesterol, konsultasi dokter umum dan konsultasi gizi.
Kegiatan berlangsung seru dan antusiasme yang tinggi dari masyarakat Boyolali.
_________
Rumah Sakit Umum Daerah Pandan Arang Boyolali
Jl. Kantil No. 14 Pulisen Boyolali Jawa Tengah
Telepon : (0276) 321065
Informasi 24 Jam : 0811 2850 5555
Fax : (0276) 321435
EMS : 0813 2893 5210
Web : rspa.boyolali.go.id
#boyolali
#rsudpandanarangboyolali
#sehatbersamarspa
#carfreeday
#rumahsakithit